Tega! Bayi Perempuan Ditemukan di Toilet SPBU Mojokerto

beritaangin.com – Sesosok bayi perempuan ditemukan warga dalam kondisi sehat di dalam toilet SPBU Badung, Mojokerto.

Kapolsek Dlanggu AKP Hery Siswanto mengatakan, bayi perempuan ini pertama kali ditemukan oleh Azis Fikri (21), warga Kutorejo, Mojokerto, dini hari tadi sekitar pukul 01.00 Wib. Pemuda ini mampir ke SPBU Badung, Desa Kedunglengkong, Dlanggu untuk buang air kecil.

“Saat dia (Azis) akan masuk ke toilet, mendengar suara tangisan bayi. Setelah dilihat, ternyata benar ada bayi di dalam kardus,” kata Hery saat dihubungi beritaangin.com, Jumat (17/11/2017).

Temuan itu, lanjut Hery, dilaporkan Azis ke Polsek Dalnggu. Menurut dia, bayi perempuan ini dalam kondisi sehat. Bayi tersebut ditinggalkan orang tuanya di dalam kardus dengan alas handuk dan kain warna merah.

Selain itu, di dalam kardus juga ditemukan susu formula 400 gram dan selembar surat wasiat yang diduga ditulis ibu sang bayi.

Menurut Hery, bayi perempuan ini diperkirakan masih berusia 3-4 hari. Selama proses penyelidikan, bayi malang ini dititipkan ke RSUD Prof Dr Soekandar, Mojosari, Mojokerto agar mendapatkan perawatan yang memadai.

Sementara, kata Hery, pihaknya akan membuka rekaman CCTV di SPBU Badung untuk melihat ciri-ciri pelaku pembuangan bayi. Pasalnya, sampai saat ini petugas belum menemukan saksi yang melihat pelaku yang menaruh kardus berisi bayi di toilet SPBU.

“Tak ada yang melihat pelaku karena kalau malam SPBU ini tutup. Kami juga melakukan pencarian di desa sekitar untuk mencari ibu bayi ini,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan

PREDIKSIGERHANA.BIZ|Prediksi Togel AKURAT|ANGKA JITU|MASTER JITU|SYAIR LENGKAP|LIVEGAMES IDNPLAY| Info Judi Online Frontier Theme