beritaangin.com – Ketua Dewan Pertimbangan Majelis Ulama Indonesia (Wantim MUI) Din Syamsuddin menitipkan pesan kepada pemimpin Ibu Kota, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno. Din berharap Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu tetap istikamah sebagai pemimpin.
“Tetap beristikamah sebagai pemimpin wilayah yang sangat-sangat khusus, yakni Ibu Kota, dan oleh karena itu, gubernur dan wakil gubernur tidak hanya untuk DKI Jakarta, di mana saja harus berada di atasnya semua golongan mengayomi seluruh elemen masyarakat baik yang milihnya maupun tidak memilihnya,” ujar Din di gedung MUI, Jl Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (25/10/2017).
Din berharap Anies dan Sandi bisa menjalankan amanat dan merealisasi janji-janji saat kampanye.
“Kedua, saya kira pemangku itu tidak lain menjalankan amanat apa yang telah diperjanjikan dalam kampanye harus direalisasikan,” imbuh Utusan Khusus Presiden itu.
Din juga meminta Anies dan Sandi melanjutkan program yang baik dari pemerintahan lalu. Apalagi program-program yang sejalan dengan akidah agama Islam.
“Ketiga, saya minta untuk melanjutkan yang baik-baik dari masa lampau dan menciptakan yang terbaik di masa sekarang. Itu kaidah usul fikih dalam akidah agama Islam,” tambahnya.
Mantan Ketua PP Muhammadiyah itu juga berpendapat Ibu Kota Jakarta merupakan etalase Indonesia yang majemuk. Dia berharap Anies dan Sandi bisa mengembangkan Jakarta sesuai dengan kultur warganya.
“Saya berpendapat Ibu Kota Jakarta itu etalase dari Indonesia yang majemuk dan dia memang menampilkan kemajemukan Indonesia, maka ini harus dikembangkan ke arah kemajemukan sejati,” paparnya.
Din juga berpesan kepada seluruh warga, baik yang mendukung maupun tidak mendukung Anies-Sandi, menjaga persatuan. Dia berharap seluruh warga bersatu membangun kebersamaan dan kerukunan.
“Kepada pendukungnya jangan terlalu bereuforia dalam lakukan pembelaan dan yang tidak mendukungnya jangan terlalu sinis atau menghalangi dan kita kembali titik kebersamaan,” tegasnya.