Mobil Setnov Disebut Melaju Kencang Sebelum Menabrak Tiang Listrik

Tiang yang ditabrak mobil yang diduga ditumpangi Ketua DPR RI Setya Novanto, Kamis (16/11/2017).

Beritaangin.com – Salah satu saksi mata yang enggan disebutkan namanya mengatakan, mobil merek Toyota Fortuner berwarna hitam yang diduga membawa Ketua DPR RI Setya Novanto melaju kencang dari arah Jalan Permata Berlian menuju arah Permata Hijau sebelum akhirnya menabrak sebuah tiang listrik, Kamis (16/11/2017).

“Kejadian pukul 18.35 (situasi) gerimis. Jalanan sepi karena ini kan jalan ditutup. Mobilnya melaju kencang, lalu oleng ke kanan dan menabrak (tiang listrik),” ujar saksi tersebut, Kamis malam.

Pantauan Kompas.com di lokasi pukul 21.00 WIB mobil tersebut sudah tak lagi ada di lokasi. Hanya terlihat sedikit pecahan kaca mobil berwarna gelap serta pecahan bemper, dan sebuah kaos berwarna hitam di atas trotoar.

Kecelakaan tersebut tepat berada di depan rumah Ketua Umum Partai Nasional Demokrat Surya Paloh.

Sebelumnya, Fredrich Yunadi, pengacara Ketua DPR Setya Novanto, mengatakan, kliennya mengalami kecelakaan yang sangat parah.

“Beliau mengalami kecelakaan yang sangat parah,” ucap Fredrich di Rumah Sakit Permata Hijau, Jakarta Selatan, Kamis malam.

Fredrich mengaku mendapat informasi kecelakaan tersebut dari ajudan Novanto. Ia tidak tahu persis lokasi kecelakaan.

Updated: November 16, 2017 — 4:00 pm

Tinggalkan Balasan

PREDIKSIGERHANA.BIZ|Prediksi Togel AKURAT|ANGKA JITU|MASTER JITU|SYAIR LENGKAP|LIVEGAMES IDNPLAY| Info Judi Online Frontier Theme