Lionel Messi Cetak Gol Piala Dunia di Tiga Fase Usia

BeritaAngin.com – Rekor Lionel Messi kembali bertambah setelah mencetak gol pembuka dalam laga Argentina vs Nigeria pada Rabu (27/6/2018) yang berakhir 2-1 untuk kemenangan negeri tango.

Gol yang dicetak Messi pada menit ke-14 itu merupakan gol ke-100 di Piala Dunia 2018 di Rusia kali ini.

Selebrasi Kemenangan Timnas Argentina pada pertandingan Grup D antara Timnas Australia vs Timnas Peru di Rostov Arena,  Rostov-on-Don, Rusia, Rabu (27/06/2018). AP Photo/Ricardo Mazalan

Selebrasi Kemenangan Timnas Argentina pada pertandingan Grup D antara Timnas Australia vs Timnas Peru di Rostov Arena, Rostov-on-Don, Rusia, Rabu (27/06/2018). AP Photo/Ricardo Mazalan

Baca juga:

Yang lebih penting lagi untuk rekor Lionel Messi sebagai pemain adalah bahwa dengan gol itu ia menjadi pemain yang mencetak gol dalam tahap usia berbeda, yaitu pada masa remaja atau saat usianya masih belasan, saat ia berusia likuran atau dua puluh tahunan, dan saat ia berkepala tiga atau di atas tiga puluh tahun.

Pemain kelahiran 1987 itu pertama kali mencetak gol Piala Dunia-nya di Piala Dunia 2006. Saat itu, usianya masih 18 tahun dan baru pertama kali itu bermain di Piala Dunia. Saat itu, ia mencetak 1 gol dalam laga melawan Serbia dan Montenegro yang berakhir 6-0.

Rekor Lionel Messi berikutnya adalah Lionel Messi membuka skor melalui gol indah sebelum Victor Moses menyamakan kedudukan melalui titik putih.

Mimpi Argentina seperti akan musnah setelah penalti Moses itu.

Namun, menjelang peluit akhir, Gabriel Mercado mengirim umpan silang dari kanan yang disambut tendangan first touch Marcos Rojo.

Bola mengarah tanpa dapat dicegah ke gawang Nigeria dan membuat skor menjadi 2-1.

Seusai laga, Lionel Messi mengatakan bahwa “Argentina tak layak tersisih di fase grup”, sebagaimana dilansir

Selebrasi Kemenangan Timnas Argentina pada pertandingan Grup D antara Timnas Australia vs Timnas Peru di Rostov Arena,  Rostov-on-Don, Rusia, Rabu (27/06/2018). AP Photo/Dmitri Lovetsky

Selebrasi Kemenangan Timnas Argentina pada pertandingan Grup D antara Timnas Australia vs Timnas Peru di Rostov Arena, Rostov-on-Don, Rusia, Rabu (27/06/2018). AP Photo/Dmitri Lovetsky

“Cara yang menakjubkan untuk lolos,” kata Messi. “Kami tidak layak tersisih di fase grup, jadi kami sangat gembira.”

“Kami tahu bahwa kami akan menang, tetapi kami tak memperkirakan akan sesulit ini.”

“Piala Dunia kami dimulai hari ini,” kata superstar Barcelona dan Argentina itu. “Kami harus memenangi apa pun yang dapat dimenangkan, dan mulai hari ini, dan ini harus menjadi Piala Dunia yang baru bagi kami.”

Messi memang bermain lebih baik saat lawan Nigeria. Saat lawan Kroasia, ia terisolasi dan hanya menyentuh bola 49 kali. Di laga lawan Nigeria, jumlah sentuhan bolanya hampir dua kali lipat di babak pertama saja.

Di babak 16 besar, Perancis sebagai juara Grup C Piala Dunia 2018 telah menunggu Lionel Messi dan kawan-kawan sebagai runner up Grup D Piala Dunia 2018.

Baca juga artikel terkait BeritaAngin.com PIALA DUNIA 2018 atau tulisan menarik

Tinggalkan Balasan

PREDIKSIGERHANA.BIZ|Prediksi Togel AKURAT|ANGKA JITU|MASTER JITU|SYAIR LENGKAP|LIVEGAMES IDNPLAY| Info Judi Online Frontier Theme