Jelang DCF 2017, Homestay di Dieng Sudah Penuh Dipesan Sejak Mei

beritaangin.com – Menjelang acara Dieng Culture Festival (DCF), ratusan homestay di kawasan dataran tinggi Dieng sudah penuh dipesan. Meski acara tahunan ini baru akan digelar 4-6 Agustus 2017, namun homestay sudah habis dipesan sejak Mei 2017 lalu.

 

 

Saat ini 250 homestay di tujuh desa di kawasan dataran tinggi Dieng meliputi Desa Dieng Wetan, Kepakisan, Karang Tengah, Patak Banteng, dan Sembungan sudah habis dipesan wisatawan.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Banjarnegara Dwi Suryanto mengatakan, pemsanan homestay dari wisatawan sudah dilakukan jauh-jauh hari. Bahkan, kata dia, sudah habis sejak Bulan Mei 2017 lalu.

“Sejak Bulan Mei sudah habis. Mungkin karena wisatawan sudah paham, karena setiap tahunnya homestay selalu penuh saat DCF,” ujarnya kepada beritaangin.com di ruang kerjanya Rabu (2/8/2017).

Disampaikan, pada gelaran DCF tahun ini, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata juga memesan homestay lebih banyak dari tahun sebelumnya. Mengingat pada gelaran DCF tahun ini undangan lebih banyak.

“Ada tambahan 15 pasangan raja-raja nusantara yang tahun ini hadir untuk pertama kali menyaksikan DCF. Kami sudah menyiapkan homestay untuk para raja yang akan datang di DCF,” lanjutnya.

Sementara itu, menurut Kades Dieng Kulon Kecamatan Batur Kabupaten Banjarnegara, Slamet Budiono, banyaknya homestay yang sudah habis dipesan karena banyak wisatawan yang memesan homestay melebihi kapasitas.

“Misalnya, satu rumah dipesan satu rombongan yang jumlahnya bisa 20 hingga 30 orang,” ujarnya

Saat ditanya soal fasilitas bagi wisatawan yang menginap di tenda, Slamet menuturkan hal tersebut tidak memungkinkan. Mengingat suhu di dataran tinggi Dieng nantinya sangat dingin.

Tinggalkan Balasan

PREDIKSIGERHANA.BIZ|Prediksi Togel AKURAT|ANGKA JITU|MASTER JITU|SYAIR LENGKAP|LIVEGAMES IDNPLAY| Info Judi Online Frontier Theme