3 Korban Tewas Disebabkan Karena Mengonsumsi 1-5 Butir PCC

Beritaangin.com – Kabagpenum Divhumas Mabes Polri, Kombes Pol Martinus Sitompul mengatakan bahwa para korban obat PCC ini meminum obat tersebut sebanyak lima butir yang dikasih oleh para sembilan orang tersangka yang sudah ditangkap. Sembilan orang tersangka tersebut kini sudah ditahan di Rumah Tahanan (Rutan) yang berbeda di Sulawesi Tenggara.

“Obat ini dikonsumsi itu satu sampai lima butir. Jadi bukan hanya satu butir, tapi satu sampai lima butir,” kata Martinus di Kompleks Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (15/9).

Lebih jauh, Martinus mener

angkan untuk kegunaan obat PCC itu sendiri berfungsi untuk sebagai obat penenang dan yang mempunyai riwayat penyakit jantung.

“Ada kemungkinan karena sifat obat ini memiliki menjadi sebuah obat yang penenang, obat yang terkait dengan untuk sakit jantung. Ini diperuntukkan untuk sakit jantung obat ini di antaranya,” terangnya.

Selain itu, obat PCC sendiri berfungsi untuk melemaskan otot-otot untuk menghambat rasa sakit terhadap seseorang. Tapi, jika orang itu meminum obat secara berlebihan, maka akan berdampak kepada gangguan syaraf otak.

“Menjadi obat penenang juga kemudian ini untuk melemaskan otot-otot yang menghambat rasa sakit, ini yang digunakan yang kemudian berdampak kepada halusinasi sampai kepada gangguan syaraf otak,” jelasnya.

Lalu, untuk obat PCC ini apakah nantinya akan dilarang untuk diedarkan atau tidak, pihaknya pun akan melakukan diskusi dengan instansi yang terkait dengan obat jenis PCC tersebut.

“Apakah obat ini nanti dilarang beredar ataukah ini akan diawasi secara ketat kemudian apakah ini obat ini sudah sampai keseluruh bagaimana distribusinya. Ini masih dilakukan sebuah diskusi diantara instansi terkait,” ujarnya.

“Karena ini tidak bisa sendiri ditangani oleh pihak Kepolisian. Kami melibatkan berbagai pihak stakeholder. dalam hal ini Kementerian kesehatan, Dinas Kesehatan, kemudian soal perdagangan. itu tentu yang menjadi sebuah diskusi yang sedang dilakukan di wilayah Polda Sulawesi Tenggara,” sambung Martinus.

Updated: September 16, 2017 — 12:06 am

Tinggalkan Balasan

PREDIKSIGERHANA.BIZ|Prediksi Togel AKURAT|ANGKA JITU|MASTER JITU|SYAIR LENGKAP|LIVEGAMES IDNPLAY| Info Judi Online Frontier Theme