Hampir semua orang saat ini tidak bisa lepas dari smartphone. Meskipun mungkin sudah mengetahui bahwa terlalu lama main smartphone dapat berdampak buruk bagi kesehatan.
Salah satu dampak dari kecanduan atau terlalu lama main smartphone yang biasa diketahui adalah sakit kepala dan mata. Namun, kecanduan smartphone tidak hanya dua masalah tersebut
Namun, rasa sakit fisiologis yang timbul karena sering menggunakan smartphone tidak hanya terbatas pada kepala dan mata.
Fisioterapis, Dr Vijaya Bhaskar menjelaskan bagaimana kecanduan main smartphone menyebabkan berbagai jenis nyeri di tubuh seperti dilansir dari laman Thehealthsite:
Sakit leher
Pernahahkan Anda menjaga leher membungkuk setiap kali main handphone? yang mengarah ke sikap menyimpang dan cedera ke otot-otot leher. Ketika leher tidak mendapatkan waktu istirahat, maka nyeri adalah hasilnya.
Nyeri bahu
Terus-menerus memegang handphone Anda bisa menyebabkan pegal pada otot bahu. Pegal adalah alasan untuk sakit yang dapat membuat Anda sulit menggunakan anggotan badan lainnya.
Nyeri jari
Ibu jari dan telunjuk, duo ini dipaksa untuk terus bekerja siang dan malam dengan main smartphone. Anda perlu mengistirahatkannya agar nyeri jari berkurang.
Bagaimana mencegah ketiga nyeri tersebut? Istirahat yang tepat dapat mengatasi rasa sakit yang disebabkan karena kecanduan main smartphone. Jadi, jika Anda terlalu lama main smartphone, maka cobalah untuk mengambil waktu istirahat setiap dua jam dan meregangkan jari-jari Anda, otot-otot leher dan bahu, serta memperbaiki postur tubuh. Hal-hal kecil ini daapt menyelematkan Anda dari rasa sakit dan nyeri.